Pengunjung Website
Hari Ini: 21
Minggu Ini: 165
Bulan Ini: 261
Tahun Ini: 261
img thumbnail

Wujud Rasa Terima Kasih Atas Pengabdian Di TNI Angkatan Udara, Danlanud SUT Resmi Lepas Personel Purna Tugas

TNI AU. Sebagai bentuk penghargaan dan rasa terima kasih atas pengabdiannya, Komandan Lanud Sutan Sjahrir, Kolonel Nav Wahyu Bintoro, S.E., M.M., M.Han., memimpin secara langsung Tradisi Pelepasan Purna Tugas terhadap dua personel Lanud SUT, yakni Letda (Purn) Azis Efendi dan Pelda (Purn) Indra, bertempat di Lapangan Apel Mako Lanud Sutan Sjahrir, Senin (5/1/2026).

Sebelum pelaksanaan tradisi pelepasan purna tugas, seluruh personel Lanud Sutan Sjahrir terlebih dahulu mengikuti Upacara Bendera Mingguan yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin. Upacara tersebut berlangsung dengan khidmat sebagai wujud pembinaan disiplin dan semangat kebersamaan di lingkungan Lanud SUT.

Usai pelaksanaan upacara mingguan, kegiatan dilanjutkan dengan acara pelepasan purna tugas personel. Suasana haru dan penuh keakraban terasa saat dua prajurit terbaik Lanud Sutan Sjahrir resmi mengakhiri masa pengabdiannya setelah puluhan tahun berdinas di TNI Angkatan Udara.

Dalam sambutannya, Danlanud SUT menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pengabdian, dedikasi, loyalitas, serta integritas yang telah ditunjukkan oleh Letda (Purn) Azis Efendi dan Pelda (Purn) Indra selama berdinas, khususnya di Lanud Sutan Sjahrir.

“Tetaplah menjalin silaturahmi dengan keluarga besar Lanud Sutan Sjahrir. Meskipun kini telah memasuki masa purna tugas, perbedaan status bukanlah dinding pemisah. Justru hubungan kekeluargaan dan kebersamaan yang telah terbangun selama ini harus terus terjaga, di mana pun berada,” ujar Danlanud SUT.

Sebagai ungkapan rasa hormat dan terima kasih, Danlanud Sutan Sjahrir turut menyerahkan cinderamata kepada Letda (Purn) Azis Efendi dan Pelda (Purn) Indra dan acara pelepasan purna tugas ditutup dengan salam perpisahan dari seluruh personel Lanud Sutan Sjahrir. Suasana penuh haru, kehangatan, dan kekeluargaan mengiringi langkah kedua purnawirawan, menandai akhir masa dinas sekaligus awal babak baru dalam perjalanan kehidupan mereka.