TNI AU. Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran fisik sekaligus mempererat silaturahmi serta soliditas antar personel, Lanud Adisutjipto menggelar kegiatan olahraga bersama yang diikuti oleh seluruh anggota Militer, PNS, perwakilan Wingdik 100/Terbang beserta jajaran Skadik Wingdik 100/Terbang dan Skatek 043. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Apron Military Baseops Lanud Adisutjipto, Jumat (23/1/2026).
Kegiatan diawali dengan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Adisutjipto Marsma TNI Toto Ginanto, S.T., M.A.P., M.Han. Setelah apel, seluruh peserta melaksanakan pemanasan sebelum mengikuti kegiatan jalan santai dengan rute Start Apron Baseops – Bandara Adisutjipto – AirNav Indonesia – Main Gate AAU dan kembali finish di Baseops Lanud Adisutjipto, dengan jarak tempuh kurang lebih 5 kilometer.
Dalam keterangannya, Komandan Lanud Adisutjipto menyampaikan bahwa olahraga bersama ini memiliki makna penting tidak hanya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran jasmani, tetapi juga sebagai sarana memperkuat kebersamaan dan soliditas seluruh personel.
“Melalui olahraga bersama ini, kita ingin membangun semangat kebersamaan, meningkatkan kesehatan fisik, serta mempererat hubungan kekeluargaan antar seluruh anggota Lanud Adisutjipto dan satuan jajaran,” jelas Danlanud
Usai kegiatan jalan santai, acara dilanjutkan dengan ramah tamah di sekitar Baseops Lanud Adisutjipto yang diikuti oleh seluruh peserta dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan.
Pada kesempatan tersebut, Komandan Lanud Adisutjipto juga menyerahkan buku biografi berjudul Just Another Brick in the Wall karya Marsekal TNI (Purn.) Djoko Suyanto kepada perwakilan satuan kerja (Satker) di lingkungan Lanud Adisutjipto.
Kegiatan olahraga bersama ini turut dihadiri Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 8/D.II Lanud Adisutjipto Ny. Mia Toto Ginanto, para Kepala Dinas, Danskatek 043, para Kepala Satuan Kerja, serta pengurus dan anggota PIA Ardhya Garini Lanud Adisutjipto.


















