Pengunjung Website
Hari Ini: 2
Minggu Ini: 54
Bulan Ini: 486
Tahun Ini: 486
img thumbnail

Penuh Kebersamaan dan Kehormatan, Tradisi Passing In dan Passing Out Danlanud Yohanis Kapiyau Timika

TNI AU. Timika. Setelah melaksanakan serah terima jabatan, Lanud Yohanis Kapiyau, menggelar tradisi Passing In Parade untuk Komandan Lanud yang baru, Kolonel Pnb Taufik Andriyadi, S.Sos., M.Intl.,Sy., didampingi Ny. Devi Taufik Andriadi, serta Passing Out Parade bagi Kolonel Pnb Asri Efendi Rangkuti, didampingi Ny. Rika AE. Rangkuti. Acara berlangsung di Mako Lanud YKU, Timika, Senin (19/1/2026).

Kegiatan ini diikuti seluruh personel Lanud YKU, mulai dari perwira, bintara, tamtama, PNS, hingga anggota PIA Ardhya Garini Cabang 8/D.III, menciptakan suasana penuh kebersamaan dan kehormatan.

Tradisi Passing In ditandai dengan pemasangan ikat kepala berhiaskan bulu burung Cendrawasih kepada Komandan Lanud yang baru, yang disambut dengan jajar kehormatan oleh seluruh personel keluarga besar Lanud Yohanis Kapiyau. 

Selanjutnya, pejabat baru Danlanud menuju Mako Lanud dan diterima oleh para pejabat setempat, dilanjutkan dengan pemotongan pita dan pemasangan foto pejabat lama sebagai simbol penghormatan atas kepemimpinan sebelumnya.

Pergantian Komandan Lanud ini diharapkan membawa semangat baru, meningkatkan kinerja, serta dedikasi seluruh jajaran TNI Angkatan Udara di Lanud Yohanis Kapiyau Timika. (Penyku)