TNI AU. Batam. Komandan Lanud Hang Nadim, Letkol Pnb Sony Aji Pramono, S.T., M.I.Pol. diwakili Kaintel Lanud Hang Nadim, Lettu Sus Wisnu turut menghadiri konferensi pers yang digelar oleh KPU Bea Cukai Tipe B Batam dalam rangka pemaparan hasil penindakan kasus Narkotika, Psikotropika, dan Prekursor (NPP). Selasa (29/4/2025). Acara ini berlangsung di Aula lantai 3 KPU BC Batam.Kehadiran perwakilan Lanud Hang Nadim menunjukkan komitmen TNI Angkatan Udara dalam mendukung pemberantasan peredaran gelap narkotika di wilayah kota Batam. Dalam kegiatan tersebut, KPU Bea Cukai Batam memaparkan sejumlah kasus yang berhasil diungkap dalam beberapa bulan terakhir, termasuk upaya penindakan terhadap jaringan penyelundupan narkotika.Konferensi pers ini juga menampilkan barang bukti hasil penindakan serta menyampaikan langkah-langkah strategis yang akan diambil ke depan untuk memperkuat pengawasan dan kerja sama lintas instansi.