Pengunjung Website
Hari Ini: 5
Minggu Ini: 77
Bulan Ini: 485
Tahun Ini: 598,519
img thumbnail

Lanud Adisutjipto Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani Bagi Anggotanya

TNI AU. Yogyakarta. Lanud Adisutjipto menggelar tes kesamaptaan jasmani bagi para anggotanya baik militer maupun PNS yang digelar di Lapangan Wonocatur, Lanud Adisutjipto, Selasa (21/10/2025).

Tes kesamaptaan jasmani ini meliputi samapta A yaitu lari 12 menit, kemudian samapta B meliputi push up, sit up, pull up, serta shuttle run. Seluruh peserta menjalani tes dengan penuh semangat dan disiplin tinggi, didampingi oleh tim kesehatan serta personel binjas Lanud Adisutjipto untuk memastikan pelaksanaan berlangsung aman dan sesuai prosedur.

Disela-sela kegiatan, Danlanud Adisutjipto  Marsma TNI Toto Ginanto, S.T., M.A.P., M.Han, juga turut hadir memantau jalannya kegiatan. Dikatakan Danlanud, tes kesamaptaan jasmani ini merupakan tolok ukur kebugaran fisik personel serta bagian dari pembinaan rutin yang wajib dilaksanakan.

Sementara itu, Kasi Binjas Lanud Adisutjipto Letkol Kes Lusia Sri Lestari, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan kesamaptaan jasmani dilaksanakan secara berkala sesuai jadwal yang telah ditentukan. Selain untuk menjaga kebugaran, tes kesamaptaan ini juga menjadi salah satu syarat administrasi bagi personel yang akan diusulkan kenaikan pangkat.

Melalui pelaksanaan tes kesamaptaan ini, diharapkan seluruh personel Lanud Adisutjipto dapat mempertahankan kondisi jasmani yang sehat dan bugar, sehingga siap mendukung setiap pelaksanaan tugas dengan optimal