Pengunjung Website
Hari Ini: 10
Minggu Ini: 82
Bulan Ini: 395
Tahun Ini: 596,299
img thumbnail

Exit Briefing Danlanud Sutan Sjahrir: Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin Sampaikan Pesan dan Pamit Tugas

TNI AU- Padang. Komandan Lanud Sutan Sjahrir, Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin, secara resmi menggelar Exit Briefing di hadapan para pejabat dan para perwira Lanud Sutan Sjahrir di Ruang Rapat Mako Lanud Sutan Sjahrir Kota Padang. Senin (14/7/2025).

Dalam sambutannya, Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin menyampaikan rasa syukur atas amanah yang telah dijalani selama 1 tahun 5 bulan sebagai Danlanud Sutan Sjahrir. Berdasarkan Salinan Keputusan Kepala Staf Angkatan Udara Nomor Kep/12-PKS/VI/2025 tanggal 13 Juni 2025, masa jabatannya resmi berakhir, dan jabatan Komandan Lanud Sutan Sjahrir akan diserahkan kepada penggantinya, Kolonel Nav Wahyu Bintoro, S.E., M.M., M.Han., pada tanggal 17 Juli 2025 di Koopsud I Jakarta.

"Selama menjabat, saya bersama seluruh jajaran telah berusaha meningkatkan kinerja Lanud Sutan Sjahrir untuk mencapai hasil yang optimal. Namun, saya menyadari masih terdapat program-program yang perlu ditingkatkan," ujar Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin.

Beliau juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kerja sama dari seluruh anggota selama masa kepemimpinan, serta memohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam pelaksanaan tugas.

Mengakhiri sambutannya, Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin berharap tali silaturahmi dan kebersamaan yang telah terjalin tetap terjaga. Beliau pun memohon pamit secara resmi, seiring berakhirnya masa tugas sebagai Komandan Lanud Sutan Sjahrir.

Acara Exit Briefing tersebut berlangsung penuh kehangatan dan kekeluargaan, menandai akhir dari masa jabatan Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin yang telah memberikan dedikasi bagi Lanud Sutan Sjahrir.