TNI AU. Personel Dinas Teritorial TNI Angkatan Udara (Disterau) Lanud H. AS Hanandjoeddin terus berinovasi dalam mendukung program ketahanan pangan melalui kegiatan pengecoran di area kolam pemancingan serta perawatan tanaman di lahan ketahanan pangan Lanud H. AS Hanandjoeddin, Jumat (23/1/2026).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Disterau Lanud H. AS Hanandjoeddin dalam mengoptimalkan pemanfaatan lahan satuan agar lebih produktif, tertata, dan berdaya guna, sekaligus mendukung ketahanan pangan di lingkungan pangkalan.
Pengecoran di area kolam pemancingan dilaksanakan guna meningkatkan sarana prasarana pendukung, sehingga kolam dapat dimanfaatkan secara maksimal, aman, dan berkelanjutan. Sementara itu, perawatan tanaman dilakukan dengan membersihkan gulma, penyiraman, serta pemeliharaan tanaman pangan agar tumbuh sehat dan menghasilkan secara optimal.
Kepala Dinas Teritorial Lanud H. AS Hanandjoeddin Kapten Tek Wahap menyampaikan bahwa kegiatan ini mencerminkan semangat kemandirian dan kepedulian personel terhadap program ketahanan pangan nasional yang dilaksanakan di tingkat satuan.
“Melalui inovasi dan kerja nyata di lapangan, kami berupaya menjadikan lahan ketahanan pangan ini sebagai sarana edukasi, produktivitas, dan ketahanan logistik yang bermanfaat bagi satuan,” ujarnya.
