TNI AU. Jayapura. Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Mokh. Mukhson, S.E., M.M., memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Operasi (Kadisops) Lanud Silas Papare dari Kolonel Nav Sunardi kepada Letkol Pnb Supardo Butarbutar, M.Han., bertempat di Gedung Megantara Lanud Silas Papare, Rabu (14/1/2026).
Acara sertijab tersebut diikuti oleh Komandan Brigade parako 3 Pasgat, para Kepala Dinas, Danyonko 481 Pasgat, pejabat Lanud, perwira, bintara, tamtama, serta Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Lanud Silas Papare, Brigade parako 3 Pasgat, dan Yonko 481 Pasgat.
Dalam sertijab tersebut, Danlanud menyampaikan kepada para peserta acara bahwa sertijab ini merupakan keputusan pimpinan TNI Angkatan Udara. Pergantian jabatan ini merupakan bagian dari pembinaan personel dan dinamika organisasi guna meningkatkan kinerja satuan.
“Kadisops memiliki peran strategis dalam mendukung kelancaran operasional penerbangan dan tugas pokok Lanud. Diharapkan pejabat baru mampu meningkatkan profesionalisme serta sinergi dengan seluruh unsur terkait,” ujar Danlanud.
Komandan Lanud Silas Papare memberikan apresiasi dan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi, loyalitas, serta pengabdiannya selama menjabat sebagai Kadisops. Danlanud juga mengucapkan selamat kepada pejabat baru dan berharap dengan bekal pengalaman, kemampuan dan semangat pengabdian yang dimiliki, pejabat baru dapat mempersiapkan langkah-langkah yang tepat untuk mengatasinya, membawa kemajuan yang lebih besar untuk kemajuan Lanud Silas Papare.
Acara sertijab ditutup dengan sesi foto bersama, dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat lama dan pejabat baru sebagai bentuk kebersamaan dan soliditas keluarga besar Lanud Silas Papare.



-1122390-1080.webp)

-1122390-1080.webp)
-1122390-1080.webp)

-1122390-1080.webp)