TNI AU. Komandan Lanud Dhomber Kolonel Pnb Fata Patria, menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI Angkatan Udara (TNI AU) tahun 2025 yang digelar di Gedung Serba Guna Soeharmoko Harbani, Denmabesau, Jakarta, Senin (3/2/2025).
Dalam sambutannya, Kasau menegaskan bahwa Rapim kali ini bukan sekadar forum evaluasi, tetapi juga sarana untuk memperkuat sinergi antar satuan guna mewujudkan postur pertahanan udara yang lebih tangguh dan adaptif.
"Pertemuan ini menjadi momentum penting untuk menyatukan pola pikir dan pola tindak seluruh jajaran TNI AU, sehingga setiap kebijakan dan strategi yang dirumuskan dapat diimplementasikan secara efektif dan selaras dengan kepentingan pertahanan negara," ujarnya.
Kasau juga mengapresiasi berbagai pencapaian strategis TNI AU sepanjang tahun 2024, termasuk misi kemanusiaan ke Gaza, pengamanan Pilkada Serentak, serta partisipasi dalam latihan internasional seperti Pitch Black dan Super Garuda Shield. Selain itu, capaian zero accident menjadi sorotan utama.